Sahabat

Tak ada yang tak mungkin didunia ini. Apapun yang kita inginkan di hari ini belum tentu apa yang kita inginkan di masa depan. Hidup itu ibarat air yang mengalir. Air mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah dan kadang dari tempat yang rendah ke yang tinggi. Begitupun dengan hidup tidak selamanya di atas namun juga kadang dibawah. Hari ini saya terinspirasi oleh teman saya. Dia bisa dibilang sahabat saya. Disinilah awal kehidupan baru saya bersama dia. Dia itu ibarat pahlawan bagi saya. Awal pertama saya berjumpa adalah ketika saya ke kampus dan tidak mempunyai teman namun pada saat itu saya melihatnya, disitulah saya menghampirinya dan berkenalan dengannya. Hari-hari berlalu entah bagaimana saya merasa bahwa suatu saat ia akan sukses bersamaku. Saya tidak pernah berfikir bahwa saya akan bertemu dia dan sampai sedekat seperti sekarang ini. Entah darimana persahabatanku di mulai bersama dia. Tapi aku merasa dia adalah sosok yang sangat menakutkan (hehehe).

(sumber : satuharapan.com)


Saya berfikir bahwa ia adalah sosok pemuda yang akan mengguncangkan dunia ini (ini adalah doaku untukmu sahabatku). Sekarang aku menganggapmu sahabatku tapi saya tidak tahu apakah kamu menanggapku sahabatmu(kasiannnnn). Tapi mengenalnya saja saya sudah merasa sangat bahagia. Saya tidak tahu menulis tapi  saya akan terus selalu berusaha untuk menulis. Dengan menulis mungkin saya bisa mengeluarkan semua yang ada di fikiran saya. Saya tidak tahu darimana kisah ini berawal dan sampai kapan kisah ini berlabuh dan dimana kisah ini akan berakhir. Tapi itu semua tidak penting bagiku semua tentang kita yang kita lewati bersama itu adalah hal terindah dalam hidupku. Saya tidak pernah merasakan kebahagiaan bersama teman-teman terdahulu saya. Sahabatku aku akan selalu ada untukmu, aku akan selalu ada di sampingmu dan kita akan mengguncangkan dunia ini. For you My best friend ……………

Bagikan artikel ke:

Facebook Google+ Twitter

0 Response to "Sahabat"

Post a Comment